Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

03 Februari 2009

PSIS : Tidak Ada Kata Mustahil, Untuk Meraih Angka

Cyber News : Nanti malam di Stadion Gelora Sriwijaya, Jaka Baring,PSIS akan menghadpi ujian berat kala bertandang ke Palembang, dengan materi pemain yang secara kualitas kalah kelas dengan Sriwijaya FC. Tekad PSIS untuk merebut point dgn cara meminimalkan terjadinya kesala- han di lapangan terutama di lini belakang, mampu memanfaat- kan peluang, tenang dan bikin gol.

Yah, di pihak SFC sendiripun, memiliki motivasi khusus yakni memperpanjang daftar tidak terkalahkan di enam laga terakhir.Namun diingat keunggulan utama SFC adalah perbedaan materi pemain. Hanya, secara head to head dari tujuh kali pertemuan kedua tim, prestasi SFC masih kalah.Dari tujuh pertemuan, SFC baru sekali mengecap kemenangan,sedangkan PSIS sudah dua kali menang dan sisanya berakhir imbang, selain itu hasrat untuk menghindari zone degradasi sangat tinggi.

Menurut Pelatih PSIS Bambang Nurdiansyah berjanji akan mempersulit permainan SFC,apalagi sampai mereka dikalahkan tuan rumah. ’’PSIS sekarang bukanlah PSIS seperti yang dulu. Secara materi memang kami kalah jauh, tapi sekali lagi ini permainan tim, kami coba mempersulit atau membikin sulit SFC hari ini” ucap Bambang.

Itulah salah satu motivasi skuad PSIS untuk menghadapi SFC, "Bintang hanya ada dilangit, yang ada dilapangan hanya semangat dan nyali", ungkap Karto salah satu Fans berat PSIS. Laga nanti malampun PSIS tidak berjuang sendiri, belasan suporter Semarang Extreme, langsung datang dari Semarang untuk mensupport total setiap perjuangan PSIS dari menit ke menit sampai peluit akhir.

Tour De Sriwijaya, 2 tahun yang lalu

Kemanapun bola itu lari, disitu mata kita memandang, kemanapun PSIS itu pergi disitulah kami datang.

0 komentar:

Posting Komentar